Cara merawat pillow block bearing – pillow block bearing adalah satu dari sekian bearing yang sangat berguna pada dunia teknik. Ini adalah peralatan yang cukup banyak digunakan karena fungsinya yang cukup vital.
Pillow block bearing sendiri adalah sebuah alas yang umum digunakan untuk membantu kerja poros bearing.
Pillow block bearing biasanya terbuat dari besi atau baja. Kedua bahan ini dipilih karena kekuatannya yang mumpuni. Selain itu, keduanya juga dirasa cukup baik dalam memastikan bearing tetap berada pada posisinya.
Terkait dengan pillow block bearing, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Salah satunya adalah tentang perawatannya.
Tentu, karena terbuat dari besi dan baja, bantalan ini akan sangat kuat dan tahan terhadap resiko benturan dan sejenisnya. Namun demikian, hal tersebut bukan berarti Anda harus mengabaikan perawatan dari bantalan tersebut.
Baca juga: Sewa Bus Semarang
Melakukan perawatan untuk perlengkapan teknik adalah perkara wajib. Ini harus dilakukan untuk menjaga perlengkapan tersebut tetap memiliki fisik dan fungsi yang baik.
Ada beberapa metode perawatan yang bisa Anda pilih. Tapi jika Anda adalah orang awam, ada pilihan perawatan berikut bisa Anda pilih sebagai bahan pertimbangan.
LAPISI PILLOW BLOCK BEARING DENGAN OLI – CARA MERAWAT PILLOW BLOCK BEARING
Ini adalah cara paling sederhana untuk menjaga tubuh bantalan tetap terjaga dan terhindar dari karat. Seperti yang Anda tahu, oli memiliki fungsi lain untuk menjaga perlengkapan besi tetap mulus tanpa karat. Fungsi ini bisa Anda maksimalkan untuk menjaga bantalan bearing tetap memiliki fisik yang mulus dan bebas dari karat.
Pemberian oli bisa Anda lakukan sekali dalam 3-6 bulan. Lakukan secara rutin agar permukaan bantalan tetap terjaga.
Tidak ada batasan dan aturan khusus mengenai jenis oli yang digunakan. Yang perlu Anda perhatikan hanya pastikan bahwa oli tersebut tidak terlalu kental dan bersih dari kotoran.
Tentu saja. Anda harus menggunakan oli baru untuk pekerjaan ini. Oli bekas cenderung memiliki kotoran sisa pembaran mesin. Itu hanya akan membuat permukaan bantalan jadi lebih kotor.
Lapisi permukaan bantalan secukupnya dengan oli. Anda bisa menggunakan lap, atau bahkan kuas, untuk melapisi tubuh bantalan dengan oli.
HINDARI BEBAN TINGGI PADA BANTALAN – CARA MERAWAT PILLOW BLOCK BEARING
Pillow block bearing biasanya digunakan untuk menahan bearing pada posisi porosnya. Dengan kata lain, bantalan di sini memiliki peran untuk menjaga untuk menahan tekanan dan/atau beban yang datang untuk bearing.
Anda juga harus memperhatikan tekanan dan beban tersebut. Pastikan tekanan dan beban yang diterima tidak terlalu besar.
Tentu, karena terbuat dari besi dan baja, bantalan mungkin akan kuat menahan tekanan. Namun demikian, tiap produk bantalan memiliki batasannya tersendiri. Dan Anda juga harus memperhatikan hal tersebut. Pastikan Anda tidak membiarkan bantalan mendapat tekanan dan beban yang terlalu tinggi.
Lantas, apa resiko yang bisa diterima bila bantalan menerima beban terlalu tinggi? Ada dua resiko yang mungkin terjadi. Pertama bearing akan lepas dari bantalan. Ini adalah resiko yang paling sering muncul. Sedang yang kedua, bantalan akan rusak dan terdapat bagian yang akan pecah.
Itulah cara merawat pillow block bearing. Untuk mendapatkan pillow block bearing dengan kualitas unggul dan terpercaya, Anda bisa langsung kunjungi Logam Makmur. Di sana Anda bisa dapatkan produk pillow block bearing dan beragam produk sejenis dengan kualitas terbaik.